Saturday, June 28, 2014

MATERI DIKLAT KURIKULUM 2013 LENGKAP

MATERI DIKLAT KURIKULUM 2013 LENGKAP


Assalamualaikum wr.wb.
Bagaimana kabar bapak-ibu guru semua? Sehat?
Kali ini saya ingin berbagi materi diklat kurikulum 2013 lengkap yang saya dapat semoga ini sangat bermanfaat bagi bapak-ibu guru semua. Untuk lebih jelasnya lihat di bawah ini...
Bagi rekan-rekan guru yang akan mengikuti diklat kurikulum 2013, berikut materi-materi secara umum yang akan disampaikan oleh Instruktur Nasional dalam 5 hari, dengan alokasi waktu 52 jam, materi-materi dibawah ini bisa digunakan untuk kegiatan diklat mata pelajaran: Pend. Agama, Bhs. Indonesia, Bhs. Inggris, Matematika, IPA, IPS, PKn, Prakarya, Seni Budaya, Penjas Orkes.

A.    Materi Pelatihan 1: Konsep Kurikulum 2013

    1.1    Rasional dan Elemen Perubahan Kurikulum 2013 [Download]
    1.2    SKL, KI, KD dan Strategi Implementasi Kurikulum 2013 [Download]
    1.3    Pendekatan Pembelajaran dan Penilaian pada Kurikulum 2013 [Download]

B.    Materi Pelatihan 2: Analisis Buku
    2.1    Analisis Buku Guru [Download]
    2.2    Analisis Buku Siswa [Download]
  • Contoh Hasil Tugas Analisis Buku Siswa [Download]
  • Contoh Hasil Tugas Analisis Buku Guru [Download]

C.    Materi Pelatihan 3: Perancangan Pelaksanaan dan Penilaian Pembelajaran
    3.1.    Penerapan Pendekatan Saintifik dan Model Pembljrn [Download]
    3.2.    Perancangan Penilaian Dalam Pembelajaran [Download]
    3.3.    Pelaporan Hasil Penilaian Pembelajaran dalam Rapor [Download]

D.    Materi Pelatihan 4: Praktik Pembelajaran Terbimbing
    4.1    Analisis Video Pembelajaran [Download]
    4.2    Penyusunan RPP [Download]
    4.3    Peer Teaching

Untuk Download Permendiknas dan Permendikbud disini.

Tuesday, June 24, 2014

Manusia Setengah Dewa dalam Mitologi Yunani


Kisah cinta seringkali melibatkan hubungan sedarah, atau hubungan seksual atau perkosaan yang dilakukan oleh dewa terhadap manusia perempuan. Hasil dari hubungan antara dewa dan manusia adalah manusia setengah dewa  atau yang sering disebut pahlawan. Kisah-kisah yang ada secara umum menunjukkan bahwa hubungan antara dewa dan manusia adalah sesuatu yang perlu dihindari. Hubungan cinta dewa-manusia jarang ada yang berakhir bahagia.Dalam beberapa kasus, ada pula dewi yang menjalin hubungan dengan manusia pria, seperti misalnya dalam Himne Homeros untuk Afrodit, yang menceritakan bahwa dewi Afrodit berhubungan seksual dengan Ankhises dan melahirkan Aineias.Berikut adalah daftar manusia setengah dewa atau pahlawan dalam mitologi yunani :


  • Herakles atau lebih dikenal dengan nama hercules
="" Dalam mitologi Yunani, Herakles bermakna "kejayaan Hera", atau "Berjaya melalui Hera") adalah seorang tokoh pahlawan, anak Zeus dan Alkmene, anak angkat Amfitrion dan cicit dari Perseus. Ia merupakan pahlawan terbesar Yunani. Dalam mitologi Romawi, ia dikenal sebagai Herkules. Ia merupakanpahlawan Yunani yang di dalam mitologi selalu berusaha membantu masyarakat Yunani dalam menghadapi kesulitan yang diakibatkan oleh monster ataupun ulah dari raja dan penguasa yang jalim. Nama aslinya adalah Alkides atau Alkaeus.dalam mitologi Etruska adalah Herkle, putra Tinia dan Uni. Kekuatan, kecerdikan, keberanian, dan kekuatan seksual bersama pria dan wanita adalah beberapa ciri khasnya. Meskipun dia tidak sepintar Odisseus atau Nestor, 
="" 

Herakles pernah menggunakan kecerdasannya dalam beberapa kesempatan ketika kekuatan ototnya tidak berhasil, misalnya ketika bekerja pada raja Augeas dari Elis, ketika bergulat dengan raksasa Antaeus, atau ketika menipu Atlas. Bersama Hermes dia adalah pelindung tempat olahraga dan palaestrae.Atributnya adalah kulit singa dan alat pemukul. Dia juga suka bermain bersama anak-anaknya jika tidak sedang mengerjakan tugas-tugasnya.
Karena dia banyak mengalahkan monster, dia disebut telah "menjadikan dunia aman bagi manusia".
="" 

Herakles adalah orang yang bersemangat dan emosional. Dia bisa melakukan hal-hal hebat untuk temannya (misalnya ketika dia bertarung dengan Thanatos untuk membalas kebaikan pangeran Admetus atau ketika dia membantu temannya, Tindareus, menjadi raja Sparta kembali) namun Herakles juga bisa menjadi berbahaya bagi orang-orang yang dia benci, msialnya Augeas, Neleus dan Laomedon. Banyak cerita mengenai Herakles dan yang paling terkenal adalah Dua Belas Tugas Herakles. Herakles dipuja sebagai pahlawan dan sebagai dewa dan merupakan manusia setengah dewa yang paling populer dalam mitologi Yunani.




Theseus adalah raja dan pahlawan Athena dalam mitologi Yunani, anak dari Aithra. Theseus adalah pahlawan seperti Perseus, Kadmos, atau Herakles. Namanya berasal dari kata θεσμός ("thesmos").


Dalam A Midsummer Night's Dream karya William Shakespeare, ia adalah raja Athena yang baru saja menaklukkan Hippolyta, ratu Amazon, dan ingin menikahinya. Ia kemudian kedatangan Egeus beserta anaknya Hermia. Egeus ingin agar Hermia menikah dengan Demetrius, tapi Hermia ingin menikah dengan Lysander. Theseus berusaha meyakinkan Hermia agar menuruti perintah ayahnya. Di akhir cerita, Theseus mengijinkan Hermia menikah dengan Lysander, dan Demetrius dengan Helena. Dan mereka merayakan ketiga pernikahan ini bersama-sama.








Perseus adalah suami dari Andromeda, merupakan legenda dari Mikene dan Dinasti Perseid. Perseus merupakan pahlawan pertama dalam mitologi Yunani yang telah mengalahkan.berbagai monster yang dikirim oleh dewa-dewa olimpus. 

Perseus juga merupakan pahlawan Yunani yang telah berhasil membunuh Gorgon, Medusa dan merebut Andromdeda dengan menyelamatkannya dari Monster laut yang dikirim oleh Poseidon dewa laut, pada saat Andromeda dijadikan korban persembahan oleh ibunya Ratu Kassiopeia


Dalam mitologi Yunani, Iason adalah adalah anak Aison, raja Iolkos. Dia merupakan pahlawan yang melakukan petualangan mencari bulu domba emas. Dia melakukannya dengan sekumpulan orang yang disebut para Argonaut. Meskipun dia berhasil dalam tugas tersebut, dia tidak pernah mencapai cita-citanya yaitu menjadi raja Iolkos. Iason mempunyai hubungan cinta dengan penyihir wanita bernama Medeia.


Dalam mitologi Yunani, Akhilles adalah seorang pahlawan Yunani dalam Perang Troya dan tokoh utama serta pejuang terbesar dalam Iliad Homerus. Akhilles juga disebut-sebut sebagai ksatria paling tampan dalam perang Troya.


Menurut suatu legenda, yang dimulai oleh sajak karya Statius pada abad pertama, tubuh Akhilles kebal kecuali di bagian tumitnya. Akhilles mati karena tumitnya terluka, sehingga kemudian muncullah istilah "Tumit Akhilles", yang bermakna kelemahan seseorang. 






Dalam mitologi Yunani, Odisseus atau Ulisses adalah raja Ithaka dan pahlawan Yunani. Odisseus diceritakan dalam Odisseia dan Illiad karya Homeros. Odisseus adalah suami dari Penelope, ayah dari Telemakhos, dan anak dari Lairtes dan Antikleia. Odisseus terkenal atas kecerdikan dan tipu muslihatnya sehingga dia dijuluki "Odisseus yang Cerdas". Dia terlibat dalam Perang Troya dan termasuk dalam armada Yunani. Setelah perang usai, dia harus melakukan perjalanan selama sepuluh tahun sebelum akhirnya bisa pulang ke Ithaka. 

Mitologi

Istilah "mitologi" dapat berarti kajian tentang mitos (misalnya mitologi perbandingan), maupun sebuah himpunan atau koleksi mitos-mitos (misalnya mitologi Inka).[1] Dalam folkloristika, suatu mitos adalah kisah suci yang biasanya menjelaskan bagaimana dunia maupun manusia dapat terbentuk seperti sekarang ini,[2] meskipun, dalam pengertian yang sangat luas, istilah tersebut dapat mengacu kepada cerita tradisional.[3]


Mitologi terkait dekat dengan legenda maupun cerita rakyat. Mitologi dapat mencakup kisah penciptaan dunia sampai asal mula suatu bangsa. Tidak seperti mitologi, pada cerita rakyat, waktu dan tempat tidak spesifik dan ceritanya tidak dianggap sebagai kisah suci yang dipercaya kebenarannya. Sedangkan pada legenda, pelaku-pelakunya adalah manusia dan meskipun kejadiannya dianggap benar-benar terjadi, dapat mengandung kisah makhluk supranatural (dewa, setan, dsb.) dan kejadian luar biasa (kutukan, keajaiban, dsb.) seperti pada mitologi. Biasanya latar pada legenda adalah masa-masa pada saat manusia sudah ada dan dikaitkan dengan sejarah dan asal mula suatu tempat.

SUMBER::   http://bagasranggas.blogspot.com/2012/06/manusia-setengah-dewa-dalam-mitologi.html

11 Mahluk Mitologi Dengan Wajah Cantik Namun Mematikan


Berikut adalah mahluk mahluk legenda (mitos) yang diklaim mempunyai wajah yang cantik yang sebagian besar mereka gunakan untuk memikat demi memangsa manusia.




Hamadriad adalah makhluk supernatural yang tinggal di pepohonan dalam mitologi Yunani. Mereka adalah golongan khusus kaum Nimfa. Hamadriad lahir di pepohonan khusus dan memiliki hubungan yang sangat erat dengan pohon yang menjadi tempat tinggalnya. Jika pohon yang didiaminya mati, maka ia akan ikut mati. Karena itu, Driad dan para dewa akan menghukum siapa saja yang menyakiti pepohonan.. GO GREEN!!!..




Dalam legenda abad pertengahan di Barat, succubus (plural succubi) atau succuba (plural succubae) adalah setan yang mengambil bentuk wanita cantik untuk merayu laki-laki (terutama pendeta) dalam mimpi untuk melakukan hubungan seksual. Mereka mengambil energi dari laki-laki untuk bertahan, sampai titik kelelahan atau kematian korban.





Ekhidna adalah Drakaina dalam mitologi Yunani. Namanya berarti "wanita ular". Ekhidna disebut sebagai "Ibu dari Semua Monster". Ekhidna bersarang di sebuah gua yang disebut Arima. Hesiodos menggambarkan Ekhidna sebagai monster raksasa yang bersama pasangannya, Tiphoeus atau Tifon, melahirkan berbagai monster mengerikan di mitologi Yunani.

Ekhidna kemungkinan adalah keturunan dari Tartaros dan Gaia, atau Keto dan Forkis. Tubuh bagian atasnya adalah wanita tapi bagian bawahnya adalah ular. Ekhidna juga sering digambarkan bersayap atau memiliki dua ekor.Suatu hari, Ekhidna dan pasangannya menyerang dewa-dewa Olimpus, Zeus mengalahkan mereka dan mengurung Tifon di bawah Gunung Etna. Namun, Zeus membiarkan Ekhidna dan anak-anaknya tetap hidup sebagai tantangan untuk para pahlawan. Ekhidna adalah monster yang awet muda namun tidak abadi. Ekhidna mati dibunuh oleh raksasa bermata seratus, Argus Panoptes.





Empousa adalah monster anak buah Hekate di dunia bawah. Dia sering dikelompokkan bersama makhluk-makhluk dunia bawah seperti Lamia dan Mormo.Empousa juga wanita cantik anak dari dewi Hekate dan Mormo. Dia menghisap darah pria ketika mereka sedang tertidur.Empousa digambarkan memakai sandal dari kuningan dan memiliki rambut api. Dalam perkembangan selanjutnya, Empousa dikenal sebagai makhluk yang dikirm oleh Hekate untuk berjaga di tepi jalan dan menelan orang yang lewat. Menurut Filostratos, Empousa berlari, bersembunyi dan meneriakkan kata-kata hinaan.




Lilith adalah iblis betina berasal dari Babilonia yang suka mencuri anak-anak manusia.Orang-orang Ibrani mengadopsi ini dan menganggap Lilith adalah istri pertama Adam yang sama-sama diciptakan dari tanah. Karena sama-sama dari tanah, Lilith menganggap posisinya setara dengan Adam. Adam menolak persamaan ini, dan Tuhan membuang Lilith jauh dari surga. Lilith bertemu dengan Lucifer dan dari hasil penyatuannya lahirlah jutaan iblis-iblis penggoda manusia.





Alkonost merupakan burung legendaris dalam mitologi Slavia.Memiliki tubuh seekor burung dengan kepala dan dada seorang wanita.Nama Alkonost berasal dari nama Alcyone demi-dewi Yunani diubah oleh dewa menjadi sebuah pekakak.Alkonost bertelur di laut-pantai kemudian menempatkan mereka ke dalam air. Laut tersebut kemudian tenang Beberapa hari... hari ke enam atau ke tujuh di mana titik telur menetas, membawa badai yang sangat mematikan.Alkonost tinggal di Nirvana namun masuk ke dalam dunia kita untuk menyampaikan pesan.Saat Alkonost Menyanyi.. suaranya sangatlah Indah dan siapa pun mendengar Suara itu dapat melupakan semuanya.



Lamia adalah monster setengah ular yang suka memakan bayi.Lamia awalnya adalah seorang ratu Libya yang cantik tetapi dia dimurkai oleh HeraMenurut Diodoros Sikolos, Lamia terlahir sebagai perempuan yang cantik anak dari raja Belos dari Mesir dan sebagai cucu Poseidon dan Lybie. Setelah kematian ayahnya, dia menjadi ratu Libya Lamia disukai oleh Zeus dan mereka pun melakukan hubungan cinta. Lamia melahirkan beberapa anak dari hubungan tersebut. Hera mengetahui hal tersebut dan membunuh semua anak Lamia. Lamia menjadi gila karena anak-anaknya mati dan kemudian mulai memakan anak-anak orang lain. Lama-kelamaan dia berubah menjadi monster..





Arachne adalah seorang penenun Terbaik..Tersopan..dan ter-ramah di Hypaepa, sebuah kota di Lydia. banyak pujian yg diberikan kepadanya..,itu semua mempengaruhi Sifatnya dan akhirnya Arachne menjadi begitu sombong.. keterampilan sebagai seorang penenun yang ia mulai mengklaim bahwa keahliannya adalah lebih besar dari Athena,dewi kebijaksanaan dan perang serta seni menenun.Athena sangat marah,Setelah Kesombonganya itu melampaui Batas "dan akhirnya., dewi Athena.. Merubah Arachne menjadi laba-laba".Karena Itu.. "Arachne Berarti "laba-laba" dalam bahasa yunani Cerita ini menunjukkan bahwa asal-usul tenun terletak pada tiruan dari laba-laba dan yang dianggap telah disempurnakan pertama di Asia.




Dalam mitologi Yunani, Siren atau ‘’’Seirenes’’’ adalah makhluk legendaris, termasuk kaum Naiad (salah satu kaum nimfa yang hidup di air) yang hidup di lautan. Mereka tinggal di sebuah pulau yang bernama Sirenum Scopuli, atau menurut beberapa tradisi berbeda mereka tinggal di tanjung Pelorum, pulau Anthemusa, pulau Sirenusian dekat Paistum, atau di Capreae, yang mana semuanya adalah tempat-tempat yang dikelilingi oleh batu karang dan tebing. Mereka menyanyikan lagu-lagu memikat hati yang membuat para pelayar yang mendengarnya menjadi terbuai sehingga kapal mereka menabrak karang dan tenggelam. Di indonesia juga disinyalir keberadaan mahluk ini, sama - sama pinter nyanyi namun sama sekali nggak mematikan namanya ... pasti anda dah tau Siren Sungkan !!




Dziwozona atau Mamuna adalah Gadis Iblis Rawa dalam mitologi Slavia dikenal sebagai jahat dan berbahaya. Paling berisiko menjadi salah satu Iblis setelah kematian yang dianggap Di Bunuh Seperti.. pembantu,Gadis baru mau menikah, Gadis hamil yang mati sebelum melahirkan, serta anak-anak terlantar. Kadang-kadang mereka membawa keluar Pria-Pria muda untuk menjadi suami mereka. Para Dziwozona memiliki payudara besar yang mereka gunakan untuk menyerang dan membunuh.




Medusa pada awalnya adalah seorang perawan cantik dan merupakan pendeta wanita di kuil milik Athena. Namun suatu ketika ia diperkosa oleh Poseidon di dalam kuil Athena. Hal ini membuat Athena marah, ia pun mengubah rambut Medusa menjadi ular dan mengutuk Medusa sehingga siapapun yang melihat matanya, akan menjadi batu.

Mitologi

Istilah "mitologi" dapat berarti kajian tentang mitos (misalnya mitologi perbandingan), maupun sebuah himpunan atau koleksi mitos-mitos (misalnya mitologi Inka).[1] Dalam folkloristika, suatu mitos adalah kisah suci yang biasanya menjelaskan bagaimana dunia maupun manusia dapat terbentuk seperti sekarang ini,[2] meskipun, dalam pengertian yang sangat luas, istilah tersebut dapat mengacu kepada cerita tradisional.[3]


Mitologi terkait dekat dengan legenda maupun cerita rakyat. Mitologi dapat mencakup kisah penciptaan dunia sampai asal mula suatu bangsa. Tidak seperti mitologi, pada cerita rakyat, waktu dan tempat tidak spesifik dan ceritanya tidak dianggap sebagai kisah suci yang dipercaya kebenarannya. Sedangkan pada legenda, pelaku-pelakunya adalah manusia dan meskipun kejadiannya dianggap benar-benar terjadi, dapat mengandung kisah makhluk supranatural (dewa, setan, dsb.) dan kejadian luar biasa (kutukan, keajaiban, dsb.) seperti pada mitologi. Biasanya latar pada legenda adalah masa-masa pada saat manusia sudah ada dan dikaitkan dengan sejarah dan asal mula suatu tempat.

SUMBER:http://bagasranggas.blogspot.com/2012/04/11-mahluk-mitologi-dengan-wajah-cantik.html